Juara Mancing di Kampak Serasi, Angel Bawa Pulang Motor
PANGKALPINANG, BERITABANGKA.COM — Angel satu-satunya perempuan yang mengikuti lomba mancing di pemancingan umum Kampak Serasi dan berhasil mendapatkan hadiah kendaraan roda dua.
Dalam perlombaan tersebut perempuan dengan nama asli Rosmita itu berhasil menarik ikan pada detik-detik terakhir dengan berat kurang lebih 11,99 kg.
“Tidak menyangka bisa mendapatkan ikan dengan berat kurang lebih 11,99 Kg. Sedangkan pada babak penyisihan saya hanya mendapatkan ikan dengan berat 4,84 Kg,” ungkapnya.
Diakuinya, dirinya memang hobi mancing dan sudah sering mengikuti perlombaan.
Tinggalkan Balasan