Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bangka Barat (Babar), Hellena Octaviane, memberikan Alat Pelindung Diri (APD) berupa Masker, Hand Sanitizer kepada jurnalis yang bertugas di wilayah Kabupaten Bangka Barat.

Menurut Hellena, profesi jurnalis sangat rentan terjangkit virus Covid-19 yang sedang mewabah saat ini. Pasalnya mereka harus mencari informasi dari banyak sumber di lapangan untuk diberitakan kepada masyarakat.

“Saya melihat rekan-rekan wartawan saat ini menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi kepada masyarakat tentang penyebaran dan penanganan virus corona ini.

Namun disisi lain saya melihat bahwa dalam menjalankan tugasnya, rekan-rekan wartawan ini hanya menggunakan alat pelindung diri seadanya, padahal mereka dalam melakukan pekerjaannya sangat rentan terinfeksi virus ini,” ungkapnya, Sabtu (04/04/20).