Molen Gelar Pertemuan di Kantor Kecamatan Gerunggang
Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) menggelar pertemuan di Ruang Pertemuan Kantor Camat Gerunggang Kota Pangkalpinang, Rabu (03/06/20).
Pertemuan tersebut dilakukan hanya bersifat silahturahmi biasa yang dilakukan kepada seluruh pegawai dan Lurah se-kacamatan Gerunggang.
“Selain bersilahturahmi disini saya ingin mendengarkan aspirasi ataupun masukan dan keluhan, baik itu dari Kecamatan maupun dari Kelurahan. Kita lakukan ini agar pelayanan kepada masyarakat lebih maksimal dan terukur,” kata Molen.
Diakuinya ini bukanlah sidak namun sengaja jalan-jalan dan sekalian silahturahmi dengan Pak Camat dan Lurah-Lurah se-Keacamatan Gerunggang.
“Mungkin disini mereka ada keluhan-keluhan bisa secara langsung disampaikan. Misalnya ada kekurangan staff baik itu di Kecamatan dan Kelurahan agar pelayanannya bisa maksimal kepada masyarakat,” sebutnya.
Sementara itu, Camat Gerunggang, Khotaman Barkah ucapkan terimakasih terutama kepada Walikota Kota Pangkalpinang telah meluangkan waktunya untuk bersilahturahmi langsung bersama pegawai di lingkup Kecamatan Gerunggang.
“Tentunya ini akan menambah semangat. Kami menjadi termotivasi dan menambah gairah dalam melaksanakan pelayanan dan pembangunan kepada masyarakat,” tuturnya.
Lanjut kata Barkah, dalam kesempatan ini pihaknya mengusulkan penambahan staff dan mengusulkan untuk melakukan renovasi kantor. Karena menurutnya keadaan atap perkantoran sudah banyak yang bocor dan ini salah satunya penyebab konsentrasi para staff atau pegawai terganggu.
“Ini juga akan berdampak pada pelayanan terhadap masyarakat itu sendiri,” kata dia.
Ditempat yang sama, Lurah Bukit Merapin, Said Husin berharap mudahan melalui usulan tadi terutama dalam renovasi kantor Lurah Bukit Merapin ataupun penambahan staff khususnya Kasi Pembangunan dan Sekretaris secepatnya terealisasi.
“Ini gunanya agar pelayanan dan pembangunan khususnya di wilayah Kecamatan Gerunggang agar lebih maksimal,” sebutnya.
Tinggalkan Balasan