CV Gemilang Abadi Makmur (GAM) yang bergerak di bidang usaha pertambangan timah laut kembali melakukan silaturahmi dengan sejumlah tokoh masyarakat dan warga Kampung Nelayan Kecamatan Toboali di Masjid Al Iman Kampung Nelayan, Kamis (22/10) selepas Shalat Asyar.
Dalam pertemuan dan diskusi ringan yang berlangsung hangat, tokoh masyarakat setempat, H Supardi, S.Pd, menyampaikan bahwa selama beroperasi di wilayah Kampung Nelayan, CV GAM telah berhasil memberi kontribusi kepada masyarakat.
Menurut catatan pihaknya, sebelumnya pihak CV GAM telah menyalurkan dana kompensasi dalam dua tahap dengan total nilai Rp 130.500.000,- dalam operasional mereka selama 11 hari beberapa waktu yang lalu.
“Dari dana Rp 130 juta lebih itu, sekitar Rp 17 jutaan telah disalurkan ke Masjid Kampung Nelayan. Untuk sisa dana lainnya telah disalurkan kepada masyarakat secara tuntas,” kata Supardi.
Berkaca dari hal ini, ungkap Supardi, andai Surat Perintah Kerja (SPK) hasil penataan kembali operasional Ponton Isap Produksi (PIP) telah dikeluarkan PT Timah Tbk, maka diharapkan semua mitra PT Timah Tbk dapat menyetorkan seluruh biji timahnya ke PT Timah Tbk secara keseluruhan.