SATUAN Tugas Penanganan Covid-19 Bangka Selatan (Basel) kembali menyampaikan informasi terkait perkembangan terbaru penanganan Covid-19 di daerah itu.

Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Supriyadi. Menurut Supriyadi ada penambahan tiga kasus konfirmasi positif Covid-19 pada Kamis (31/12/2020).

“Izin melaporkan data kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Bangka Selatan pada hari ini tanggal 31 Desember 2020 atas nama Tuan EA (46), Nyonya RY (57), dan bocah laki-laki AR (2),” kata Supriyadi.