JERIJI — Persatuan Pemuda Pemudi Jeriji (P3J) melakukan kegiatan bakti sosial (Baksos) berupa bersih-bersih Masjid, Musholla, dan Tempat Pemakaman Umum yang ada di Desa Jeriji selama dua hari, Kamis – Jumat (1-2 April 2021).

Aksi baksos ini dilakukan untuk persiapan acara Ruwahan (Sya’ban) pada Sabtu 3 April 2021 dan menjelang bulan suci Ramadhan tahun 2021.

“Kegiatan ini juga kami lakukan untuk persiapan menjelang bulan Ramadhan,” kata Enis Sapitri, Koordinator Lapangan ini melalui keterangan tertulis pada Jumat (2/4/2021).

Menurut Enis, sebelumnya kegiatan bakti sosial ini sudah direncanakan para Pemuda Pemudi Desa Jeriji. Untuk pelaksanaan bersih-bersih tempat ibadah dilakukan pada Kamis 1 April 2021 siang.

Selanjutnya pada Jumat 2 April 2021 pagi, para pemuda-pemudi ini melakukan pembersihan areal Tempat Pemakaman Umum dan berdoa untuk keluarga dan sahabat yang telah mendahului.

Melalui kegiatan ini, Enis Sapitri berharap, para Pemuda Pemudi Jeriji dapat meningkatkan jiwa sosial, solidaritas sesama pemuda, serta meningkatkan kepedulian terhadap sesama khususnya bagi Persatuan Pemuda Pemudi Jeriji (P3J).