Melonjaknya Pasien Covid-19, Erwin Mohon Tim Satgas Buka Ruang Karantina Baru
BERITA BANGKA.COM,BANGKA SELATAN–
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka Selatan Erwin Asmadi, memohon kepada Juru Bicara Satgas Covid-19 Bangka Selatan Supriyadi, untuk membuka secepatnya ruang Isolasi untuk meng Karantina Pasien Covid-19 yang semakin meningkat penyebarannya di Bangka Selatan.
“Saya memohon dengan sangat kepada Supriyadi yang merupakan Juru bicara Satgas covid-19 untuk buka secepatnya ruang isolasi untuk pasien yang terpapar covid-19 guna menekan penyebaran covid-19,karena sudah banyak kita dengar dari mulut masyarakat bahwa penanganan medis oleh Tim medis kurang terhandel (terkendali) akibat kurang nya SDM”kata Erwin kepada wartawan dikediamannya Minggu (1/8/2021).
Selanjutnya dia menghimbau dengan adanya fasilitas itu dapat memberi pelayanan yang baik kepada masyarakat yang terpapar karena covid-19 diketahui peningkatannya sangat signifikan.
“Dengan angka ter Konfirmasi lumayan banyak untuk isolasi mandiri di Bangka Selatan setidaknya dari pemerintah dapat memfasilitasi masyarakat yang terkena covid-19 karena begitu banyak yang terpapar dan meninggal dunia,kita ketahui anggaran untuk covid-19 lumayan besar digelontorkan oleh negara,jadi jangan takut untuk menggunakan anggaran tersebut,jangan dihambatlah” imbuhnya.
Perhari ini total data dari Tim satgas covid-19 Bangka selatan yang terKonfirmasi di angka 2068 kasus dengan rincian sembuh 1439 orang ,575 orang dalam perawatan ,54 orang meninggal dunia.
Tinggalkan Balasan