BERITA BANGKA.COM, PANGKAL PINANG–

Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Pangkalpinang berkerjasama dengan pengurus Masjid At-Taqwa Air Itam menggelar Mujahadah dan Maulid Nabi Muhammad Saw, Jum’at (19/11/2021) dihadiri 170-an jamaah dan kader.

Walikota Pangkalpinang, Maulan Akil atau biasa disapa Molen, mengatakan memakmurkan masjid perlu digalakkan terlebih oleh kaum muda yang tergabung di Gerakan Pemuda ANSOR.

“Saya menyambut baik acara malam ini, sangat menarik. Melalui Gerakan Pemuda Ansor kota Pangkalpinang sebagai contoh kecil penggerak generasi muda memakmurkan masjid melalui Mujahadah dan Maulid Nabi Muhammad Saw. Ini patut diapresiasi dan digalakkan,” kata Molen.

Atas nama pemerintah kota Pangkalpinang, Molen berharap PC GP Ansor Pangkalpinang dapat mendukung program pembangunan masjid Agung Kubah Timah yang didesain oleh Ridwan Kamil.

“Kami berterima kasih kepada keluarga besar GP Ansor; Sahabat Masmuni Mahatma, selaku Ketua PW dan Sahabat Asep Maulana sebagai Ketua PC. Dan kami mohon do’a serta dukungannya kelak dalam rangka pembangun Masjid Agung Kubah Timah kota Pangkalpinang,” imbuhnya.

“Ini akan menjadi Ikon. Mohon doanya keluarga besar GP Ansor dan tentunya masyarakat Pangkalpinang secara umum,” harapnya,” kata Molen.

Di sisi lain, Ketua DKM At-Taqwa, H. Firmantasi menyambut baik kerjasamanya yang sekaligus penyambung silaturrahim antara jamaah masjid At-Taqwa Air Itam dengan PC GP Ansor Kota Pangkalpinang.

“Kami pengurus masjid dan jamaah Masjid At-Taqwa sangat menyambut baik kerjasama seperti ini. GP Ansor khususnya PC GP Ansor Kota Pangkalpinang merupakan organisasi anak-anak muda yang berkecimpung dalam lembaga keagamaan. Sangat bagus,” ujarnya.

“Ini wujud nyata bahwa sebagai ormas pemuda Islam yang sudah lama berdiri di negeri ini, tiada henti dan terus istiqomah melestarikan tradisi berbasis Sunnatullah, Sunnaturrasul, dan kearifan lokal,” tuturnya.

Masmuni Mahatma, Ketua PW GP ANSOR Provinsi Bangka Belitung, menegaskan kegiatan yang dilaksanakan tersebut sangat cemerlang. “Sahabat Asep dan Zulfadeli, mulai kreatif. Mereka kian cemerlang dalam berhidmat. Ini bagian dari kematangan menumbuhkan organisasi,” apresiasinya.

Selain Walikota Pangkalpinang beserta jajaran, turut hadir Rois Syuriah sekaligus memberi tausiyah peringatan maulid Nabi Muhammad SAW, Katib Syuriah, serta Sekretaris Tanfidziyah PWNU Kepulauan Bangka Belitung.