TOBOALI – Garda Pemuda Nasdem berpotensi gagal dalam berpartisipasi memenangkan pemilihan ketua KNPI Bangka Selatan pada tanggal 20 – 21 Agustus nanti.

Ketua carateker Ali Muzakir menjelaskan untuk memenuhi persyaratan sebagai peserta yang mempunyai hak suara pada Musda, surat keputusan (SK) DPW kepartaian wajib melampirkan yang asli. Namun Garda Pemuda Nasdem hanya melampirkan surat keterangan dari DPW.

“Setelah di lakukan verifikasi mereka pernah ikut serta berhimpun di kongres Bogor, tetapi di Papua sebagai peninjau dan di kongres Maluku itu tidak ikut serta, sebenarnya kami bisa meloloskan sepakat salah satu kongres mereka dijadikan salah satu peserta KNPI musda ke V namun , setelah dilakukan verifikasi yang bersangkutan tidak melampirkan SK asli dari DPW hanya melampirkan surat keterangan, nah kalau nantinya apabila pihak DPW bisa melampirkan SK asli. Keputusan kami bisa berubah ,” jelas Ali Muzakir kepada wartawan (16/8) malam.

Bukan hanya Garda Pemuda Nasdem saja tambah Ali Muzakir yang tidak melengkapi persyaratan sehingga gagal, sejumlah 9 OKP lainnya pun ikut tergagalkan lantaran persyaratan mutlak untuk menjadi peserta Musda dan Rapimda tidak layak teruji.

“Dan ada 9 OKP lainnya tidak memenuhi syarat, sehingga panitia penyeleksi membatalkan keikutsertaan mereka, dan kalau ada yang bisa membuktikan silahkan datang kepada kami, mari buktikan secara hukum,” tambahnya.

Berikut daftar OKP (Organisasi kepemudaan) yang gagal dalam verifikasi :

1. Baitul Muslimin Indonesia

2. Gabungan Pemuda Pengusaha Indonesia

3. Taruna Merah Putih

4. Wanita Persatuan Pembangunan

5. Garda Pemuda Nasdem

6. Pemuda Bulan Bintang

7. PKS Muda

8. Pemuda Batak Bersatu

9. Petani Nasdem

10. Garnita Malahayati